Akuisisi Data

Akuisisi data adalah suatu proses pengambilan data sampel dari fenomena fisik (suhu, tekanan dan lain-lain) dan mengkonversikan data sampel yang didapat menjadi nilai numerik yang dapat dimanipulasi oleh sebuah komputer.
Sistem akuisisi data adalah kumpulan dari berbagai elemen-elemen elektronik yang saling
bekerja sama dengan tujuan melakukan pengambilan, pengumpulan, penyimpanan,
pengolahan data, dan penyaluran data untuk dijadikan sebagai suatu bentuk informasi yang berarti (yang dikehendaki).

Sistem akuisisi data membutuhkan piranti-piranti sensor untuk mengkonversi variable-variabel fisik menjadi variable tegangan listrik. Lingkungan analog terdiri dari tranduser dan signal conditioner serta kelengkapannya. Sedangkan lingkungan digital terdiri dari analog to digital converter (ADC) dan selanjutnya digital processing yang dilakukan oleh mikroprosesor atau sistem yang berbasis mikroprosesor. Konversi dari data analog menjadi data digital dilakukan oleh ADC. Pada sensor dengan port analog, dibutuhkan ADC untuk mengubah data analog yang didapat dari sensor menjadi data digital agar data dapat diolah oleh mikrokontroler. Akurasi data yang didapatkan mikrokontroler dipengaruhi oleh besarnya resolusi data dari ADC.

Contoh perangkat akuisisi data untuk keperluan umum adalah Handyscope yang dibuat oleh TiePie Engineering. Handyscope merupakan perangkat instrumentasi pengukuran berbasis PC terdiri atas empat perangkat pengukur yaitu multimeter, osiloskop, spectrum analyzer dan transient recorder serta dilengkapi dengan function generator yang dapat menghasilkan sinyal sinusoidal, sinyal persegi, sinyal segitiga, sinyal DC, dan sinyal noise. Perangkat ini memiliki dua masukan untuk tegangan analog.

Komentar

Postingan Populer